Friday 15 October 2010

Puisi Jalaluddin Rumi 2 - Ruh Orang-Orang Suci


Ada Air mengalir turun dari Surga
Membersihkan dunia dosa berkat rahmat Tuhan.
Lantas, setelah habis seluruh persediaan, sirna pula
kebajikan,
Legam kena polusi dari yang bukan dirinya, segera
Kembali ia ke Sumber segala kesucian;
Setelah segar mandi, kembali ia ke bumi menyapu lagi,
Menyeret jubah keluhuran cemerlang dan suci.
Air ini adalah Ruh Orang-orang Suci,
Yang sentiasa memberi, sampai papa dirinya,
Balsem Tuhan kepada jiwa yang menderita, kemudian
kembali
Kepada Dia yang mencipta cahaya Surga paling murni.

 
(Mathnavi V.20)

No comments:

Post a Comment